Akainu (berarti Anjing Merah), Akainu muncul pertama kali pada kisah masa lalu Robin, 20 tahun yang lalu dimana dia masih menjabat sebagai Laksamana Madya Sakazuki (nama aslinya), dia adalah salah seorang pemimpin serangan ini. Akainu adalah pemegang teguh keadilan absolut, terlihat ketika dia meledakkan kapal evakuasi penduduk sipil, hanya dengan alasan "kalau ada satu sarjana di kapal itu, semua pengorbanan yang kita lakukan akan sia-sia. Kita harus mencegah bibit iblis sekecil apapun".
Kizaru
Kizaru (berarti Monyet Kuning), Nama asli Borsalino. Ia diperintahkan oleh Sengoku untuk menangkap para pengacau di Pulau Shanbody Archipelago. Sama seperti Aokiji,pembawaannya kalem sekali walau cenderung terlihat angkuh saat berhadapan dengan eleven supernova alias bajak laut pemula yang memliki nilai buruan di atas 100 juta berry. Kizaru ikut ambil bagian dalam perang antara angkatan laut melawan bajak laut Shirohige dan sempat berusaha menyerang pimpinannya;Edward Newgate namun berhasil dihentikan oleh Marco.
Kizaru memakan buah iblis jenis logia; Pika Pika (pijar-pijar), yang membuatnya mampu mengendalikan cahaya sebagai senjata atau meleburkan dirinya menjadi cahaya. buah ini bahkan membuat kecepatan gerakannya menyamai kecepatan cahaya.
Aokiji
Aokiji adalah nama julukan yang berarti Kuau Biru, nama asli Aokiji adalah Kuzan. Sekarang dia menjabat sebagai salah satu dari 3 Admiral angkatan laut.Aokiji pertama muncul setelah cerita Davy Back Fight di pulau LongRing LongLand. Sebelumnya dia diberitakan sedang jalan-jalan dengan sepedanya di laut dan pergi dari Markas Besar Angkatan Laut sambil memegang poster buronan Luffy.
Aokiji berpangkat Admiral yang menjadi salah satu petinggi angkatan laut. Dia memiliki kekuatan buah iblis Hie Hie (tipe Logia/alam) yang membuatnya dapat memanipulasi es (manusia es). Salah satu kekuatannya juga bisa membekukan seluruh lautan. Jurus yang sering digunakan adalah Ice Time, yaitu membekukan seluruh tubuh target. Dia Juga bisa membekukan rumput menjadi sebuah pedang yang bernama Ice Saber. Sejauh ini, kekuatannya hanya selalu menggunakan es.
Pertama kali muncul Aokiji adalah orang yang cuek dan bodoh (misalnya dia tidur sambil berdiri). Motonya sebagai Angkatan Laut adalah keadilan si pemalas, menunujukkan jelasnya sifat cueknya. Tetapi ketika berbicara dengan Robin, Aokiji menjadi serius dan tidak segan-segan untuk membunuh seseorang. Di kapalnya (misalnya pada saat Buster Call) Aokiji malah tidur. Aokiji kelihatannya punya hubungan dengan Laksamana Madya Monkey D. Garp lebih dari sekedar pimpinan-bawahan, dan kemungkinan juga mereka pernah bertarung. Saulo dan dia juga adalah sahabat ketika mereka masih menjabat sebagai Laksamana Madya.
Sengoku
Admiral Tinggi Sengoku, pemimpin tertinggi di badan Angkatan Laut. Sengoku kelihatan sangat bijak, tetapi tegas. Ia memiliki kekuatan yang dapat berubah menjadi raksasa seperti Budha, oleh karena itu ia dijuluki Sengoku sang Budha. Dia cukup berani untuk "meledek" anggota Shichibukai dan layaknya Smoker, dia sangat membenci Shichibukai. Sengoku muncul untuk menghadiri rapat bersama Shichibukai di Marie Joa. Sengoku adalah salah satu dari 4 pemegang kekuasaan untuk melaksanakan Buster Call. Sengoku adalah seseorang yang memegang prinsip "Keadilan Absolut".
Sengoku muncul kembali di cerita masa lalu Robin, dimana Laksamana Madya Saulo dipanggil untuk menjadi salah satu pemimpin Buster Call, Saulo lantas menolaknya karena Buster Call adalah tindakan di luar kemanusiaan. Saulo melarikan diri dan berbalik menjadi "penjahat" bersama Nico Olivia. Di saat itu, Sengoku muda punya rambut afro. Dia menyerahkan kekuasaan Buster Call-nya kepada Spandine, pemimpin CP9 dahulu untuk menyerbu Ohara.
Sengoku mempunyai seekor kambing gunung yang selalu mengikutinya, juga sewaktu 20 tahun yang lalu. Sengoku dan Kambing itu diperkirakan punya kekuatan khusus, semacam tekhnik Rokushiki ataupun Buah Iblis karena beberapa anak buahnya juga memilikinya. Nama Sengoku disebutkan oleh Shirohige sebagai salah satu orang yang mengenal lautan.
Nama sengoku juga berarti nama sebuah era di zaman Jepang pada perang saudara.
Kekuatan Sengoku adalah dia dapat berubah menjadi sosok seperti buddha dan mengeluarkan semacam tenaga dalam dari telapak tangannya. Detail kekuatannya masih belum diketahui jelas.
Category: Diagnosa LAN
Subscribe to:
Postingan (Atom)